Referensi

Jasa Web Design

Monday, December 17, 2007

Jakarta:Menteri Koordinator bidang Kesejahteraan Rakyat Aburizal Bakrie menyatakan tidak puas atas kinerja pemerintah daerah dalam mengentaskan kemiskinan dan memperbaiki indeks pembangunan manusia (HDI). Indeks Pembangunan Manusia (HDI) di 33 provinsi masih rendah dan mandeg.

Ia meminta pimpinan daerah lebih konkret melakukan kebijakan bagi kepentingan rakyat miskin. "Soal indeks pembangunan manusia di daerah saya masih kurang puas. Saya lihat di daerah banyak masalahnya, harus ada kemauan," kata Aburizal usai membuka Kongres Nasional Pembangunan Manusia Indonesia, Senin (16/12).

Ia menyebut keterbatasan kelembagaan, pendanaan, sumberdaya manusia, dan sistem informasi sebagai penyebabnya. "Saya lihat di daerah banyak masalahnya. Terutama dana dan sumber daya manusia yang kurang," katanya.

Menurut dia, kualitas hidup masyarakat Indonesia harus menjadi perhatian besar daerah. Terutama masalah kemiskinan, kematian ibu melahirkan, rawan pangan, kurang gizi, gizi buruk, anak putus sekolah, buta aksara, keterbatasan pelayanan air bersih, kesehatan, pendidikan, energi, transportasi, dan komunikasi.

"Termasuk sulitnya akses terhadap sumber modal dan pengembangan usaha," kata orang paling kaya di Indonesia versi majalah Forbes Asia.

Source

Silahkan Beri Komentar Anda Mengenai Berita/Artikel Ini.

0 comments:

 

Power by Grandparagon @ 2007 - 2008 Beritadotcom.blogspot.com