Referensi

Jasa Web Design

Thursday, January 24, 2008

Jakarta (ANTARA News) - Kapolri Jenderal Pol. Sutanto di Mabes Polri, Jakart5a, Rabu, melantik Kombes Pol. Rumiah sebagai Kapolda Banten, sehingga polisi wanita (Polwan) ini menjadi wanita yang pertama kali yang menjadi Kapolda sejak berdirinya Polri.

Dengan jabatan baru tersebut, mantan Sekretaris Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Polri itu akan naik pangkat menjadi jenderal bintang satu dengan pangkat Brigjen Pol.

Rumiah akan menggantikan Brigjen Pol Timur Pradoppo yang selanjutnya menjadi Kepala Sekolah Lanjutan Perwira (Selapa) Polri.

Polri memilih sosok Polwan agar komunikasi dengan pimpinan daerah di Banten semakin lancar, karena Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah adalah juga seorang wanita.

Selain itu, Kapolri juga melantik Brigjen Pol Susno Djuaji sebagai Kapolda Jawa Barat, menggantikan Irjen Pol Sunarko Danu Ardanto. Susno sebelumnya adalah Wakil Ketua Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK), sedangkan Sunarko selanjutnya menjabat sebagai Deputi Gubernur Lemhanas bidang Pengkajian dan Strategi.

Brigjen Pol Budi Gunawan yang sebelumnya sebagai Kepala Selapa juga dilantik menjadi Kapolda Jambi, menggantikan Brigjen Pol Carel Risakotta yang selanjutnya menjadi Karo Bimas Deputi Operasi Kapolri. (*)

Source

Silahkan Beri Komentar Anda Mengenai Berita/Artikel Ini.

0 comments:

 

Power by Grandparagon @ 2007 - 2008 Beritadotcom.blogspot.com