Referensi

Jasa Web Design

Wednesday, March 12, 2008

Tarif Pascabayar Indosat Bakal Turun

Jakarta: PT Indosat Tbk, sedang mengkaji untuk memberikan tarif yang lebih murah untuk pelanggan pascabayar ketimbang prabayar. Pertimbangannya, mereka adalah pelanggan yang loyal.

Division Head Public Relations PT Indosat Tbk. Adita Irawati mengatakan, pelanggan pascabayar Indosat kurang lebih 5 persen dari total jumlah pelanggan. “Rata-rata penggunaan Rp 150 ribu per orang per bulan,” katanya Sabtu pekan lalu kepada Tempo di Jakarta.

Adita pun membantah tudingan bahwa pelanggan pascabayar dianaktirikan alias mendapat perlakuan yang berbeda dibandingkan dengan pelanggan prabayar. Meski ia mengakui, strategi marketing untuk prabayar lebih banyak karena memang jumlah mereka lebih massal ketimbang pascabayar.

Pelanggan pascabayar, ia menjelaskan, diperlakukan secara personal sehingga memang apresiasinya berbeda dari pelanggan prabayar. Ia mengakui strategi komunikasi untuk prabayar lebih banyak karena mayoritas pelanggan memilih prabayar. "Jadi sering tak kelihatan promo atau pemberian apresiasi ke pelanggan pascabayar," ucapnya.

Ia menanggapi kritik dari anggota Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia (BRTI) Heru Sutadi. Ia mempersoalkan perbedaan tarif dan perlakuan antara konsumen prabayar dan paskcabayar.

Heru berpendapat, operator seluler hanya memberikan perhatian kepada pelanggan prabayar. Padahal, pascabayar adalah pelanggan loyal dan tersandera dengan nomor yang tak bisa dipindah ke operator lain. Heru mengakui tak ada aturan tarif pascabayar harus lebih mahal dibanding prabayar.

Tapi yang terjadi, tak ada perubahan tarif pada pascabayar karena persaingan hanya di prabayar. Akibatnya, pelanggan pascabayar tak mendapat insentif apa-apa. "Seharusnya tarif pascabayar lebih murah," ujar Heru.

Menurut General Manager Corporate Communication PT Excelcomindo Pratama (XL) Myra Junor, pelanggan prabayar lebih gencar diberikan promosi karena jumlah mereka hampir 95 persen dari total pelanggan. "Tapi kami memberikan promo dan perlakukan tertentu tapi mekanismenya berbeda," ujar Myra. Ia mengatakan pelanggan pascabayar memilih jangkauan dan kualitas layanan ketimbang harga.

Source



0 comments:

 

Power by Grandparagon @ 2007 - 2008 Beritadotcom.blogspot.com